Sabtu , 27 Juli 2024
Editor's PickHeadlineSerba SerbiTerpopuler

Profil Singkat Shin Tae-yong, Pelatih Timnas Indonesia Yang Mengukir Sejarah Baru Sepak Bola Indonesia

pelatih timnas indonesia shin tae yong pada aff cup 2022 di 3zw5

Madingmu.com – Kabar Bahagia datang dari Timnas U23 Indonesia yang berhasil mengalahkan Korea Selatan di perempatan final Piala Asia U23 2024. Tim Indonesia menang 11-10 dalam adu penalti, karena pada saat sebelumnya sama-sama kuat dengan skor 2-2 selama pertandingan 120 menit.

Kemenangan yang dirasakan oleh Timnas Indonesia membawanya lolos ke semifinal Piala Asia U-23, yang akan digelar Senin, 29 April 2024 melawan Uzbekistan U23.

Namun di balik suksesnya Garuda Muda dalam pertandingan ini, hal ini tak terlepas dari sosok pelatihnya, yakni Shin Tae-yong.

Profil Singkat Shin Tae-yong, Pelatih Timnas Indonesia

Shin Tae-yong Lahir pada 11 Oktober 1970 di Yeongdeok, Korea Selatan, Shin Tae-yong memulai karirnya sebagai pemain dengan Seongnam Ilhwa Chunma, di mana dia bermain selama 12 musim dan memenangkan banyak gelar, termasuk K-League 1 dan Piala Champions Asia.

Setelah pensiun dari bermain pada tahun 2004, Shin Tae-yong beralih ke kepelatihan dan memulai karirnya dengan Seongnam Ilhwa Chunma sebagai asisten pelatih. Dia kemudian dipromosikan menjadi pelatih kepala pada tahun 2009 dan memimpin tim meraih gelar K-League 1 pada tahun 2010.

Shin Tae-yong kemudian melatih beberapa tim lain di Korea Selatan, termasuk Suwon Samsung Bluewings dan FC Seoul, sebelum ditunjuk sebagai pelatih tim nasional Korea Selatan pada tahun 2017. Dia memimpin tim Korea Selatan di Piala Dunia FIFA 2018, di mana mereka lolos dari babak grup dan mencapai babak 16 besar.

Karier Kepelatihan Shin Tae-yong di Indonesia

Tepat pada 28 Desember 2019, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menunjuk Shin Tae-yong sebagai pelatih baru Timnas Indonesia, menggantikan Simon McMenemy.

Ia telah membawa Indonesia pada berbagai kemenangan, seperti:

  • Juara kedua Kejuaraan AFF, pada 2020.
  • Juara kedua Kejuaraan Remaja U-23 AFF, pada 2023 lalu.
  • Meraih medali perunggu SEA Games, pada 2021.

Dan saat ini Shin Tae-yong membawa squad Garuda Muda lolos ke semifinal Piala Asia U-23. Nantinya, pertandingan semifinal ini menjadi laga penentu untuk maju ke Olimpiade 2024, yang akan berlangsung di Paris, Prancis.

Dilansir dari detik.com, mengena kontrak Shin yang telah habis di tahun 2024 ini, Ketua Umum PSSI Erick Thohir telah mengumumkan jika kontrak pelatihnya telah diperpanjang hingga 2027.

Follow Juga : Instagram madingmu 

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia.
Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia. Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.