Senin , 2 Desember 2024
Editor's PickHeadlineSerba SerbiTerpopuler

Bisa Berakibat Fatal, 4 Kesalahan Saat Mengunakan Softlens

woman checking some new lenses

Madingmu.com – Saat ini softlens bukan hanya alat yang digunakan untuk memperjelas penglihatan mata. Fungsi softlens dapat juga digunakan sebagai fashion. Hal ini dikarenakan softlens memiliki bentuk dan warna yang beragam sehingga membuat banyak orang tertarik untuk menggunakan softlens.

Softlens juga memiliki bermacam-macam warna dan bentuk yang dapat membuat para penggunanya menjadi memiliki mata yang indah dan cantik. Biasanya, para fashion enthusiast menggunakan softlens yang dicocokan dengan warna pakaian agar terlihat serasi saat dipakai.

Akan tetapi tidak banyak orang yang tahu bahwa softlens juga bisa berbahaya bagi penggunanya loh jika salah memakainya.

Kira-kira apa aja sih kesalahan yang bisa dilakukan saat memakai softlens? Yuk, simak dibawah ini!

  1. Tidak mengunakan resep dokter

Menggunakan softlens sebaiknya dilakukan atas dasar persetujuan dari dokter spesialis mata. Biasanya Dokter akan menganjurkan pasiennya untuk menggunakan softlens karena beberapa hal.

Softlens yang digunakan tentunya tidak boleh yang sembarangan. Jika mengabaikan hal tersebut, Pengguna softlens akan mengalami masalah pada matanya.

  1. Tidak mengganti softlens

Kesalahan yang sering dilakukan oleh para pengguna softlens adalah tidak pernah atau jarang mengganti softlens yang sedang digunakan. Sehingga hal ini tentu saja sangat berbahaya bagi kesehatan mata karena dapat menyebabkan infeksi dan juga iritasi.

Softlens juga harus rutin diganti dikarenakan umumnya umur penyimpanan softlens bermacam-macam. Tanda softlens yang tidak layak pakai kembali biasanya memunculkan rasa tidak nyaman saat dipakai, sobek atau membuat mata kering.

  1. Tidak memperhatikan kebersihan softlens

Kebersihan softlens juga harus diperhatikan bagi para penggunanya. Jika tidak, mata akan mengalami infeksi dan juga iritasi. Hal ini tentu sangat berbahaya untuk kesehatan mata.

BACA JUGA  5 Minuman Peningkat Imun, Biar Gak Sakit Selama Puasa!

Oleh sebab itu, jangan lupa untuk selalu membersihkan softlens sebelum dan sesudah digunakan.

  1. Mencampur cairan softlens

Meskipun kedua softlens berasal dari brand yang sama. Mencampurkan cairan softlens dari yang baru dengan yang lama ternyata bisa berbahaya bagi kesehatan mata.

Hal ini dikarenakan kuman dan kotoran yang terdapat pada cairan softlens yang lama bisa-bisa bercampur dengan cairan softlens yang baru. Oleh sebab itu, hindari mencampurkan cairan softlens.

Follow Juga : Instagram madingmu

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kategori Konten

Kilas Pendidikan228
Literasi Keuangan66
Ruang Siswa183
Beasiswa332
School lifehack155
Hiburan253
Editor's Pick1992
Terpopuler1941
Opini10
Serba Serbi791




madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia.
Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia. Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.