Sabtu , 21 Desember 2024
Literasi KeuanganEditor's PickHeadline

Tips Mengatur Uang THRmu Biar Gak Cuma Lewat Doang

jadwal pembagiang uang THR

Madingmu.com – Selain berkumpul bersilaturahmi bersama keluarga, mengantri untuk mendapatkan THR atau Tunjangan Hari Raya adalah momen yang paling ditunggu-tunggu pada saat lebaran.

Uang THR dianggap “uang kaget” karena, kamu mendapatkannya dengan mudah dan nominalnya pun bisa saja sangat besar. Maka dari itu pentingnya kamu untuk bisa mengelola uang THR milikmu sendiri, agar kamu tidak lagi merasakan “investasi bodong” atau “hah kok uangnya udah abis lagi” dikemudian hari.

Investasi bodong? Kalimat yang sering sekali diucapkan pada saat kamu mulai mengerti berapa jumlah uang yang kamu dapat dan seketika orang tuamu bilang “sini uangnya titip di mama, biar mama tabung uangnya”

Guys, sebetulnya itu bukan investasi bodonya ya, tujuan dari orang tuamu itu sangat baik ko. Karena dari uang THRmu bisa digunakan untuk keperluanmu juga, bisa dipakai untuk biaya pendidikan, dana darurat dan keperluan sekolah lainnya.

Baca Juga : Tips Mengatur Pengelolaan Keuangan untuk Remaja

Jika kamu ingin mengatur uang THR sendiri, Madingmu kasih tipsnya ya :

1. Membuat list kebutuhan, keinginan,  sedekah dan tabungan

Yang pertama dan wajib kamu lakuin adalah menghitung berapa jumlah THR kamu dan mulailah memisahkan kebutuhan, keinginan, sedekah dan tabungan.

Pertimbangkan dengan baik 4 list tersebut dan usahakan kebutuhan dan keinginan ga lebih besar dari post untuk tabungan kamu ya.

Baca Juga : Ternyata Koin Bisa Jadi Investasi Jangka Panjang!

2. Tabungkan Sebagian THR kamu

Point kedua yang wajib kamu lakuin adalah menabung Sebagian uang THR kamu. Jangan karena berasa lagi ada uang, eh kamu jadi belanja tak terkendali.

Baiknya kamu sengaja menyisihkan uang untuk di tabung dari pada menabung hasi dari “sisa belanja”. Singkatnya, menabung adalah priotitas.

BACA JUGA  Klasemen Medali Indonesia dan Jadwal SEA Games Hari Rabu 10 Mei 2023

Nantinya tabungan uang tersebut bisa dijadikan sebagai dana darurat,  sehingga dapat memenuhi kebutuhan tak terduga di kemudian hari.

Selain menabung lewat bank, kamu juga bisa menginvestasikan sebagian uang THR-mu ke salah satu instrumen investasi seperti reksadana, emas, saham, dan lain-lain. Dengan berinvestasi, uang kamu berpotensi akan meningkat nilainya beberapa tahun ke depan.

3. Menahan hasrat belanja online

Bisa gak nih? Berat memang! Terlebih, biasanya e-commerce mengadakan diskon besar-besaran di masa masa lebaran. Maka dari itu pentingnya menentukan list kebutuhan, keinginan dan tabungan terlebih dahulu diawal.

Jadi pada saat kamu sedang tergoda untuk belanja diskonan kamu bisa menyesuaikan dengan budget kebutuhan atau keinginanmu.

Baca Juga : Tips Mengatur Pengelolaan Keuangan untuk Remaja

4. Alokasikan untuk bersedekah

Point ke-4 ini juga wajib banget untuk kamu sisihkan, tidak usah besar namun harus ada. Karena bersedekah itu membuat hidupmu jadi lebih berkah.

5. Lunasi hutang

Gunakan uang THR kamu untuk bayar hutang. Mungkin saja kamu pernah lupa titip jajan ke temanmu dan lupa belum dibayar. Lumayan kan bisa menghemat uang jajan kamu juga pas di sekolah nanti.

Itu dia tips cara mengelola uang THR agar tidak habis dengan sia-sia ala madingmu.com. Inget ya guys buatlah list penting untuk mengatur uang THR kamu. Jadi, jangan boros boros ya!

Semoga tips tadi bisa bermanfaat buak kamuy a! selamat mencoba

 

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kategori Konten

Kilas Pendidikan228
Literasi Keuangan67
Ruang Siswa184
Beasiswa333
School lifehack156
Hiburan256
Editor's Pick2026
Terpopuler1975
Opini10
Serba Serbi810




madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia.
Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia. Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.