Warga Kecamatan Maniis, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat mengeluhkan minimnya kendaraan umum. Akibatnya, akses perekonomian warga perbatasan Kabupaten Cianjur dan Kabupaten Purwakarta ini sangat sulit. Tak jarang warga harus menempuh jarak yang cukup jauh dengan berjalan kaki.
Dikatakan, angkutan umum yang beroperasi di wilayah ini hanya satu kali dalam sehari. Sebab, kecamatan yang tidak jauh dari wilayah Bendungan PLTA Cirata ini termasuk daerah pengunungan dan daerah tertinggal. Diakuinya, warga sekitar dipaksa oleh kondisi untuk mewajibkan memiliki kendaraan sendiri, seperti sepeda motor, karena minimnya angkutan umum.
Untuk keperluan sekolah pun khususnya siswa dan siswa yang akan bersekolah di maniis harus memiliki kendaraan sendiri seperti motor, karena angkutan umum yang minim sekali.
Untuk menopang peningkatan pendidikan khususnya di smk sekiranya adanya fasilitas angkutan umum yang dapat memudahkan mobilisasi siswa dan siswi bersekolah dan juga mobilisasi masyarakat Maniis.
-- adds--> -->