Minggu , 8 September 2024
HeadlineEditor's PickHiburanSerba SerbiTerpopuler

Filosofi Hidup Orang Jepang Yang Bisa Banget Kita Tiru!

Mengenal Ikigai Filosofi Jepang Agar Hidup Ideal

Madingmu.com – Selain dikenal dengan budayanya yang unik, orang Jepang juga dikenal dengan kedisiplinannya. Orang-orang di Jepang sangat menghargai waktu. Kedisiplinan dan attitudenya tidak perlu diragukan lagi, sedari kecil anak-anak jepang sudah diedukasi terkait kedisipilinan.

Negara jepang memiliki filosofi hidup tradisional yang masih turun temurun digunakan hingga saat ini. Berikut adalah 6 filosofi hidup Jepang yang bisa banget kamu tiru dalam kehidupan sehari-hari :

1. Ikigai

Ikigai (生き甲斐) adalah frasa dalam bahasa Jepang yang menggambarkan kegembiraan dan makna hidup. Ikigai berasal dari kata “iki” (hidup) dan “gai” (nilai), dan dapat didefinisikan sebagai alasan kita ada, menjalani hidup sejak kita bangun di pagi hari.

Dalam filosofi ini kita diajarkan untuk mencari alasan atau tujuan dari kita bangun pagi setiap paginya. Atau lebih mudah dipahami dengan kita diajarkan untuk mencari tujuan hidup setiap pagi. Dengan memiliki tujuan hidup, setiap pekerjaan yang kita lakukan akan berjalan secara terarah dan lebih bermakna.

2. Soshin

Kita akan diajarkan untuk memiliki pikiran pemula dalam filosofi ini. Maksudnya, filosofi ini mengajarkan kita untuk tidak sombong terhadap ilmu pengetahuan dan hal kecil lainnya. Sehingga menjadikan kita ingin selalu belajar dan menerima hal-hal baru dalam hidup.

3. Kaizen

Kaizen mengacu pada menciptakan perubahan hidup dengan melakukan perbaikan secara konsisten. Perbaikan yang disarankan dalam filosofi ini dimulai dengan perubahan kecil dan berkembang secara bertahap. Kita harus melakukan hal ini secara konsisten setiap hari, dan kita juga harus menghargai proses perbaikan.

4. Wabi Sabi

Konsep ini mengajarkan kita untuk menghargai keindahan dari ketidaksempurnaan. Konsep ini mengajarkan kita untuk fokus pada karunia dan kelebihan yang kita miliki daripada meratapi kekurangan dan masalah yang berada di luar kendali kita. Wabi Sabi bisa diartikan dari sifat bersyukur, kita diajarkan untuk selalu mensyukuri apa yang kita miliki.

BACA JUGA  Sempat Populer di Zamannya, 10 Kesenian Indonesia Ini Hampir Punah di Gerus Zaman!
5. Kintsugi

Kintsugi adalah istilah Jepang untuk memperbaiki benda yang hancur dengan tinta emas. Ideologi ini menyarankan kita untuk menerima kesalahan kita di masa lalu dan kemudian belajar darinya sehingga kita dapat melakukan yang lebih baik di masa depan. Maksudnya seperti evaluasi diri dan belajar dari pengalaman.

6. Oubaitori

Empat karakter kanji yaitu ceri, plum, persik, dan aprikot menjadi dasar konsep ini. Keempat pohon tersebut tumbuh dengan cara yang berbeda. Menurut konsep ini, setiap orang memiliki spesialisasi dan takdirnya masing-masing. Sebagai hasilnya, kita tidak perlu membandingkan diri kita dengan orang lain. Fokuslah dengan kemampuan yang kita miliki, fokuslah untuk mengembangkan kemampuan kita. Jadi, kamu tidak perlu deh iri liat temanmu lagi.

Itu dia 6 prinsip hidup orang Jepang yang layak untuk kita tiru dalam kehidupan sehari-hari. Tidak harus langsung sempurna, kitab isa melakukannya secara bertahap dan mencoba menerapkannya secara konsisten. Semangat guys!

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kategori Konten

Kilas Pendidikan222
Literasi Keuangan59
Ruang Siswa175
Beasiswa316
School lifehack155
Hiburan240
Editor's Pick1816
Terpopuler1765
Opini10
Serba Serbi725




madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia.
Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia. Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.