Jumat , 22 November 2024
Editor's PickHeadlineSerba SerbiTerpopuler

3 Tips Melawan Rasa Malas Ala Orang Jepang, Kamu Bisa Menirunya Lho!

tips melawan rasa malas 1200x900 1

Madingmu.com – Hampir kebanyakan orang pernah mengalami rasa malas. Bahkan rasa malas sering kali dianggap sebagai musuh terbesar produktivitas oleh sebagian orang yang ada di seluruh dunia. Sehingga tak heran jika kebanyakan dari mereka ada yang masih kesulitan dalam melawan rasa malas dalam dirinya.

Biasanya, yang membuat seseorang sulit dalam melawan rasa malas adalah karena kebiasaan sehari-hari yang mereka lakukan. Bagi kamu yang ingin melawan rasa malas, tetapi merasa sulit untuk melakukannya, tidak perlu khawatir. Sebab, ada salah satu cara yang bisa kamu coba lho, yakni dengan mencoba cara yang digunakan oleh orang Jepang.

Di Jepang, budaya produktivitas telah ditanamkan oleh masyarakatnya selama berabad-abad. Sehingga bukan hal yang sulit bagi mereka untuk dapat melawan rasa malas. Dalam hal ini, biasanya orang Jepang akan melawan rasa malas dengan membangun kebiasaan-kebiasaan kecil yang bisa meningkatkan produktivitas mereka.

Bagaimana sih caranya?  Berikut 3 cara orang Jepang dalam melawan rasa malas yang bisa kamu tiru.

  1. Kaizen

1 O6N4jOiJR3dGCQz00GMm Q

Di Jepang ada yang dikenal dengan filosofi Kaizen. Filosofi ini menekankan pada perubahan kecil dan bertahap alih-alih tujuan besar yang sering kali membebani, sebagaimana yang dilansir dari Yourstory.

Dengan berfokus pada perbaikan terus-menerus, seseorang dapat membangun pencapaian yang lebih besar secara perlahan. Selain itu, jika kamu menerapkan Kaizen ke dalam kehidupanmu maka memungkinkan laju kemajuan produktivitas menjadi stabil dan mencegahmu untuk melakukan kebiasaan menunda.

Dilansir dari Andersen Beauty, Kaizen bertujuan untuk menjadi 1 persen lebih baik setiap hari daripada berjuang untuk mencapai kesempurnaan sejak awal. Dengan kata lain, Kaizen mampu mendorong tercapainya tujuan-tujuan kecil. Meskipun dimulai dengan langkah yang kecil setiap harinya, tetapi seiring berjalannya waktu dapat memberikan kemajuan yang besar.

  1. Wabi-sabi
BACA JUGA  Mengadopsi Prinsip Makan Sehat ala Jepang

1682863823624

Wabi-sabi adalah cara orang Jepang untuk melawan rasa malas dengan dimulai dari menerima ketidaksempurnaan dalam diri sendiri. Seperti yang kamu tahu bahwa manusia adalah makhluk yang tidak sempurna.

Sehingga jika dirimu hanya berfokus untuk selalu mengejar kesempurnaan maka hal tersebut akan mustahil untuk bisa dicapai. Akibatnya, kamu akan menjadi merasa malas untuk memulai sesuatu.

Oleh karena itu, cara ini mengajarkanmu untuk menerima dirimu apa adanya dan menghargai setiap tahapan kehidupan yang sudah kamu lalui. Dengan begitu, kamu dapat menciptakan pola pikir yang lebih sehat sekaligus mengurangi tekanan yang kamu rasakan untuk menjadi sempurna dan memotivasimu untuk mengambil tindakan tanpa takut gagal.

  1. Ikigai

1 qNNzYd3SE1Z09d IaJOdGA

Ikigai pada dasarnya berfokus pada sesuatu yang bisa memberikan seseorang tujuan atau alasan untuk hidup. Sehingga Ikigai sering kali disebut sebagai konsep menemukan tujuan hidup. Ketika kamu memiliki tujuan maka kecil kemungkinan dirimu akan merasa malas atau tidak termotivasi.

Oleh karena itu, menggunakan Ikigai untuk melawan rasa malas adalah suatu langkah yang sangat tepat. Karena konsep ini juga dapat mendorongmu untuk menemukan apa yang benar-benar bisa memotivasimu. Hal ini sejalan dengan empat aturan Ikigai, sebagaimana yang dilansir dari Andersen Beauty, yakni:

  • Lakukan apa yang kamu sukai.
  • Lakukan apa yang kamu kuasai.
  • Lakukan apa yang dibutuhkan dunia.
  • Lakukan apa yang bisa membuatmu dibayar.

Follow Juga : Instagram madingmu 

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia.
Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia. Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.