Madingmu.com – Telkom University dan PT. Cloud Hosting Indonesia (IDCloudhost) saat ini kembali membuka pendaftaran beasiswa IDCloudhost 2024 bagi siswa lulusan SMA/SMK/MA/sederajat.
Siswa yang mendaftar beasiswa ini punya kesempatan kuliah S1 gratis di Telkom University hingga lulus.
Selain bisa kuliah di Telkom University hingga lulus, mahasiswa yang lolos meraih beasiswa ini akan mendapatkan benefit yaitu asrama gratis selama 1 tahun.
Penerima beasiswa juga berkesempatan untuk mengembangkan potensi diri dengan pengalaman bekerja di IDCloudHost. Serta mendapatkan beragam bonus lainnya yang telah disediakan.
Syarat dan Cara Daftar Beasiswa S1 Telkom University
Dilansir dari laman Telkom University, Rabu (6/3/2024) menjelaskan bahwa persyaratan dan ketentuan yang harus diperhatikan oleh calon mahasiswa yang mendaftar Program Beasiswa IDCloudHost 2024, yakni:
- Siswa siswi lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat (yang akan lulus tahun 2024).
- Lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat (gap year) tahun 2019, 2020, 2021, 2022, 2023.
Untuk mendaftar Beasiswa IDCloudHost 2024, calon pendaftar harus terlebih dahulu membuat akun IDCloudHost melalui laman berikut https://my.idcloudhost.com/index.php?rp=/login. Kemudian klik opsi “Create a New Account”.
Jika sudah memiliki akun sebelumnya, kamu bisa langsung masuk dengan menggunakan alamat email dan kata sandi yang Kamu miliki.
Setelah itu, pada bagian Billing Address, Kamu dapat memilih untuk mengisi atau tidak mengisi nama perusahaan atau sekolah.
Pastikan untuk mencentang kotak “I Have read and Agree to the Term of Service”. Setelah itu, klik tombol “Register”.
Setelah berhasil membuat akun baru, Kamu harus mengakses Halaman Pendaftaran Beasiswa IDCloudHost melalui laman berikut https://program.idcloudhost.com/. Kemudian klik “Sign in with IDCloudHost”.
Selanjutnya, sistem akan menampilkan Dashboard Program Beasiswa. Scroll ke bawah untuk mengisi Formulir Pendaftaran Beasiswa dengan lengkap dan benar. Pastikan semua kolom terisi dengan lengkap dan benar. Jika sudah, klik “Daftar Beasiswa”.
Saat mendaftar beasiswa ini, kamu bisa memilih 2 jurusan yang berbeda. Setelah Form Pendaftaran berhasil diisi, kamu bisa mengunggah link CV. CV ini akan menjadi nilai tambah yang besar untuk meraih Beasiswa IDCloudHost 2024.
Setelah memasukkan link CV, klik “Kirim CV”. Kamu dapat membuat CV online menggunakan berbagai platform, salah satunya adalah WordPress.
Jadwal Beasiswa IDCloudHost 2024
Berikut jadwal lengkap pendaftaran program Beasiswa IDCloudHost 2024, antara lain:
- Periode pendaftaran akan dilaksanakan mulai 24 Februari hingga 18 Juni 2024. Calon mahasiswa wajib melakukan pendaftaran dengan mengisi data dan informasi dengan baik dan benar.
- Tes online, berlangsung di tanggal 24 Juni hingga 2 Juli 2024.
- Peserta yang mendaftar harus mengikuti tes online melalui 2 tahapan yang sesuai dengan jurusan dan kompetensi yang dipilih.
- Tes online untuk Beasiswa IDCloudHost 2024 terdiri dari dua sesi, yaitu sesi tes online 1 dan tes online 2. Untuk tes online, materi akan seputar penalaran umum, pengetahuan kuantitatif, pengetahuan dan pemahaman umum, memahami bacaan dan menulis, literasi dalam Bahasa Indonesia, literasi dalam Bahasa Inggris, dan penalaran matematika.
- Tes Wawancara, peserta yang lolos akan mengikuti tahap selanjutnya yakni tes wawancara secara online bersama tim seleksi Beasiswa IDCloudHost. Wawancara akan berlangsung mulai dari 9 Juli hingga 12 Juli 2024.
- Peserta akan diminta untuk mempersiapkan berkas-berkas yang diperlukan untuk tahap seleksi.
- Penerima Beasiswa akan diumumkan secara resmi melalui halaman web dan media sosial resmi IDCloudHost pada 20 Juli 2024.
Untuk informasi lengkap semua tahapan termasuk pengumuman beasiswa ini bisa dicek di akun IDCloudhost. Beasiswa kolaborasi antara Telkom University dan IDCloudhost ini tersedia di seluruh kampus cabang Tel-U, diantaranya:
- Telkom University Bandung
- Telkom University Jakarta
- Telkom University Surabaya
Pilihan Fakultas yang ada di Telkom University yang bisa digunakan untuk beasiswa ini antara lain:
- Fakultas Teknik Elektro (FTE)
- Fakultas Rekaya Industri (FRI)
- Fakultas Informatika (FIF)
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)
- Fakultas Komunikasi dan Bisnis (FKB)
- Fakultas Industri Kreatif (FIK)
- Fakultas Ilmu Terapan (FIT)
Terkait dengan pilihan program studi masing-masing fakultas dapat kamu akses melalui link berikut: https://smb.telkomuniversity.ac.id/program/.
Follow Juga : Instagram madingmu
-- adds--> -->
Leave a comment