Jumat , 22 November 2024
Editor's PickHeadlineSerba SerbiTerpopuler

4 Rekomendasi Ide Usaha Kuliner selama Bulan Puasa, Auto Cuan Tiap Hari!

1678329966 6409486e13604 kZX6YPjMQHrbPtQrMOMg

Madingmu.com –  Bulan Ramadan tidak hanya menjadi momen berpuasa bagi umat muslim, akan tetapi menjadi waktu yang tepat untuk mengembangkan usaha kuliner. ide-ide kreatif dalam bisnis kuliner dapat menjadi magnet bagi konsumen yang mencari sajian istimewa untuk berbuka puasa.

Berbagai ide usaha kuliner untuk bulan puasa bisa menjadi peluang bisnis yang menarik untuk dijajal. Menghadirkan inovasi dalam menu berbuka puasa, dapat menjadi kunci kesuksesan dalam menjalankan usaha kuliner selama bulan Ramadan.

Berikut ini beberapa ide usaha kuliner yang bisa kamu lakukan.

  1. Bisnis Kurma

20210412171122000000ManfaatKurmaIllustrationWebBisnisMuda2

Kurma merupakan buah yang sangat populer di kalangan umat Muslim sebagai makanan pembuka saat berbuka puasa karena memiliki kandungan gula alami yang tinggi, sehingga dapat memberikan energi dengan cepat setelah berpuasa seharian. Banyak orang yang membeli kurma secara berkala selama bulan puasa sehingga ide usaha ini dapat menjadi pilihan bisnis yang sangat menguntungkan.

  1. Menjual Takjil

1648699040121 menu takjil

Selama bulan puasa, permintaan akan makanan dan minuman untuk berbuka puasa menjadi meningkat, sehingga usaha takjil memiliki peluang besar untuk mendapatkan keuntungan yang cukup besar. Sediakan pilihan takjil yang variatif, seperti kue tradisional, kolak, hingga es buah.

Kemudian kamu juga bisa menjual takjil dengan menu kreatif lainnya seperti kimbab, tteokbokki, odeng, dan menu viral lainnya.

  1. Katering Sahur Sehat
Bisnis katering
Food delivery. Different aluminium containers with healthy diet natural food. Top view on white background.

Usaha katering menu sahur sehat adalah bisnis yang menyediakan layanan penyediaan makanan sehat untuk disantap saat sahur selama bulan puasa. Menu sahur sehat ini biasanya terdiri dari makanan yang mengandung nutrisi seimbang, rendah lemak, rendah gula, dan tinggi serat untuk menjaga kesehatan dan memberikan energi yang cukup selama berpuasa.

Dengan semakin meningkatnya kesadaran akan pentingnya makanan sehat, banyak orang yang mencari menu sahur yang sehat dan bergizi. Usaha katering ini dapat menjadi solusi bagi mereka yang tidak memiliki waktu atau keahlian untuk menyajikan menu sahur sehat sendiri.

  1. Menjual Kue Lebaran
BACA JUGA  5 Tempat Kuliner Otentik di Bandung Versi Taste Atlas, Wajib Kamu Coba!

007694800 1589775199 shutterstock 1724930152

Selama bulan puasa, banyak orang yang sudah mulai mencari kue Lebaran untuk disiapkan sebagai oleh-oleh atau untuk disajikan kepada tamu saat Lebaran tiba. Permintaan akan kue Lebaran cenderung meningkat secara signifikan menjelang Lebaran.

Untuk penjualan nya, kamu bisa menerapkan sistem pre-order agar memudahkan konsumen untuk memesan kue Lebaran tanpa harus kehabisan stok. Kemudian kamu juga dapat mengetahui jumlah pesanan yang pasti, sehingga akan lebih muda mengatur produksi dan persediaan dengan lebih efisien.

Demikian beberapa ide usaha kuliner di bulan puasa yang bisa menjadi rekomendasi kamu dalam berjualan.

Follow Juga : Instagram madingmu 

 

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia.
Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

madingmu-white

Madingmu adalah portal digital ajang kreasi dan edukasi anak muda Indonesia. Dibangun oleh PT Madingmu Sukses Bersama sebagai inisiasi kolaborasi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.